fip.ung.ac.id, Gorontalo – Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) melaksanakan rapat senat dan membahas sejumlah agenda penting, Selasa (16/05/2023), di Aula FIP UNG Kota Gorontalo.

Rapat senat yang berlangsung di Aula FIP UNG pada Selasa (16/05) tersebut dihadiri oleh 14 anggota senat yang dipimpin langsung oleh Dekan, Dr. Arwildayanto, M.Pd yang juga selaku Ketua Senat Fakultas Ilmu Pendidikan UNG.

Sebelum memulai rapat, Dr. Arwildayanto, M.Pd menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada para anggota senat yang sempat hadir walaupun dengan berbagai macam kesibukannya.

“Hari ini saya membuka rapat ini dengan beberapa agenda yang telah ditetapkan. Semoga rapat senat hari ini berjalan lancar, karena ada beberapa agenda penting yang perlu mendapatkan kesepakatan dari kita bersama. Dari rapat tersebut didapatkan hasil keputusan yang telah disepakati bersama”

“Beberapa hal yang telah disepakti bersama ini antara lain tentang revisi pedoman penyelenggaraan akademik dan penetapan Hari Jadi jurusan yang ada di lingkungan FIP yaitu, Jurusan Bimbingan dan Konseling hari lahirnnya jatuh pada tanggal 1 April 1965, Jurusan Pendidikan Masyarakat 1 April 1965, Jurusan Manajemen Pendidikan 18 Juli 1984, Jurusan PGSD 6 Oktober 1990, Jurusan PGPAUD 22 Agustus 2007, sedangkan Jurusan Psikologi pada tanggal 22 April 2022,” ujarnya.

Leave a Comment