FIP UNG

Dosen FIP UNG Menjadi Narasumber Pada Sosialisasi Pendidikan Yang Bermartabat “Tekankan Pentingnya Pencegahan Kekerasan”

fip.ung.ac.id,Gorontalo–Peran akademisi dari Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo kembali mendapat pengakuan penting. Dosen Program Studi Bimbingan dan Konseling dan Pendidikan Khusus Fakultas Ilmu Pendidikan dipercaya menjadi narasumber dalam kegiatan Sosialisasi dengan tema” Pendidikan yang bermartabat menuntut terciptanya dunia belajar yang bebas dari intoleransi, perundungan, dan kekerasan seksual yang diselenggarakan dalam rangka UNG Mengajar Batch 8. Kegiatan ini berlangsung pada Hari Kamis, 2 Oktober 2025 di Gedung Aula SMK Negeri 3 Kota Gorontalo dan dibuka secara resmi oleh Kepala Sekolah. Adapun peserta dalam kegiatan ini adalah perwakilan peserta didik kelas 10-12 SMK Negeri 3 Kota Gorontalo. Narasumber terdiri dari Jumadi M.S Tuasikal, S.Pd, M.Pd (Dosen Program Studi Bimbingan dan Konseling FIP UNG) dan Nicki Yutapratama, M.Pd (Dosen Program Studi Pendidikan Khusus FIP UNG).

Dalam kegiatan ini, peserta diajak memahami bahwa intoleransi, perundungan, dan kekerasan seksual merupakan penghambat proses belajar dan merusak karakter generasi muda. Melalui sosialisasi ini diharapkan muncul komitmen bersama untuk mencegah serta menindak segala bentuk kekerasan di lingkungan pendidikan, sehingga dunia belajar benar-benar menjadi ruang tumbuh yang sehat, manusiawi, dan berkeadilan.

Sepanjang kegiatan, suasana diskusi berlangsung hangat. Para peserta didik aktif bertanya dan berbagi pengalaman, sementara para narasumber memberikan jawaban yang aplikatif dan inspiratif. Kegiatan sosialisasi ini tidak hanya menjadi forum penyampaian materi, tetapi juga ruang interaksi antara siswa, guru dan akademisi, sehingga pengetahuan yang diperoleh terasa lebih dekat dengan realitas di Sekolah.

#fipung_zonaintegritas

#reformasibirokrasi

#wilayahbebaskorupsi

#birokrasibersihdanmelayani

#zonaintegritas

#UNGmenujuPTNBH