FIP UNG

Seminar Nasional Mata Kuliah Bimbingan dan Konseling Multikultural

Jurusan Bimbingan dan Konseling FIP UNG sukses menggelar Seminar Nasional yang dilaksanakan oleh mahasiswa  dengan Tema: “Multibudaya dalam Bingkai Konseling” dengan narasumber Prof. Dr. Firman, M.S, Kons (Dosen BK Universitas Negeri Padang), Dr.Bakhrudin All Habsy, M.Pd (Dosen BK Universitas Negeri Surabaya) dan Dr.Tuti Wantu,M.Pd,Kons (Dosen BK Universitas Negeri Gorontalo). Kegiatan ini dilaksanakan pada hari ini Selasa 17 Desember 2024 mulai pk 08.00 sampai selesai yang bertempat di Aula Fakultas Ilmu Pendidikan UNG. Kegiatan seminar Nasional ini adalah Projek Mata kuliah Bimbingan dan Konseling Multikultural dengan Pengampu Mata Kuliah Ibu Dr.Tuti Wantu,M.Pd,Kons, Permata Sari, S.Pd,M.Pd dan Dr. Ilham Khairi Siregar, M.Pd yang dilaksanakan secara daring maupun luring yang dihadiri oleh dosen Jurusan Bimbingan dan Konseling serta mahasiswa dari IKIP Siliwangi, UNP Padang, Univ. Neg Surabaya, guru guru Magelang,Medan, Dosen dan Mahasisw Tadulako Palu serta mahasiswa Jurusan Bimbingan dan Konseling FIP UNG.

Kegiatan Seminar ini diawali dengan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, doa bersama, Laporan kegiatan oleh Ketua Panitia, pengantar Kata oleh Penanggung jawab MK Ibu Dr.Tuti Wantu,M.Pd,Kons, sambutan Singkat oleh Ketua Jurusan Bimbingan dan Konseling FIP UNG yang diwakili oleh Bapak Rizal Pautina,S.Pd.M.Pd, sambutan sekaligus membuka acara kegiatan seminar Nasional secara resmi oleh Bapak Dekan FIP UNG Prof. Dr. Arwildayanto, M.Pd.

Dalam sambutannya, ketua pengampu mata kuliah Ibu Dr.Tuti Wantu,M.Pd,Kons  mengungkapkan bahwa “Dari kegiatan ini dapat melatih mahasiswa dalam melaksanakan suatu kegiatan.  Dari mata kuliah Bimbingan dan Konseling Multikultural intinya adalah mahasiswa dipersiapkan untuk menjadi konselor-konselor profesional yang diharapkan bisa menghargai perbedaan-perbedaan budaya yang dihadapi dikemudian hari. ”

Sementara itu sambutan Ketua Jurusan Bimbingan dan Konseling FIP UNG yang diwakili oleh Bapak Rizal Pautina,S.Pd.M.Pd mengatakan bahwa “Atas nama Jurusan Jurusan Bimbingan dan Konseling mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa semester tiga yang menyelenggarakan seminar nasional. Selanjutnya berkaitan dengan multibudaya dalam bingkai bimbingan konseling kepada mahasiswa agar mengikuti kegiatan ini dengan baik sampai dengan akhir karena ini akan bekal menjadi konselor sebab seorang konselor harus peka terhadap budaya orang lain dalam mengatasi berbagai macam masalah”.

Dalam sambutannya, Dekan FIP UNG Bapak Prof. Dr. Arwildayanto, M.Pd mengatakan bahwa “tema seminar nasional ini sangat menarik dan seksi untuk diikuti dimana keragaman budaya menjadi aset dan modal kita dalam menyelesaikan masalah dengan pendekatan kebudayaan.”

“Dalam menghadapi masalah tidak boleh diselesaikan secara teoritis melainkan harus menggunakan pendekatan budaya lokal sebagai solusi, dimana kita ketahui bersama bahwa Indonesia mempunyai banyak keragaman budaya banyak yang harus dihargai. Selain itu beliau mengatakan bahwa tugas mata kuliah bukan hanya untuk menggugurkan kewajiban namun harus dibuat secara maksimal seperti video dimuat dalam tiktok yang dipadukan dengan budaya lokal ” ungkap Arwil.

Adapun materi yang disampaikan oleh Prof. Dr. Firman, M.S, Kons adalah “Konseling Lintas Budaya dan Hambatannya dalam Masyarakat Majemuk Indonesia”, Dr.Bakhrudin All Habsy, M.Pd adalah “Multibudaya dalam Bingkai Konseling” serta materi dari Dr.Tuti Wantu,M.Pd,Kons adalah “Kearifan lokal dalam layanan BK untk generasi masa kini”.

Pada kegiatan ini pula mahasiswa sebagai wakil dari setiap kelas diberi kesempatan untuk memaparkan materi yang berkaiatan dengan bimbingan dan konseling multikultural, perbedaan dan budaya pada konseli di kemudian hari.
#fipung_zonaintegritas
#reformasibirokrasi
#wilayahbebaskorupsi
#birokrasibersihdanmelayani
#zonaintegritas
#UNGmenujuPTNBH